256 SISWA-SISWI SMK NEGERI 5 PONTIANAK MENGIKUTI UNBK

Admin Selasa, 03/04/2018 Utama 2359 hits

Sebanyak 256 siswa-siswi Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 5 Pontianak mengikuti Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) di SMKN 5 Pontianak, Kalimantan Barat, Selasa (3/4/2018).

Adapun jumlah peserta UNBK SMK Negeri 5 Pontianak berdasarkan program keahlian adalah, program keahlian Akomodasi Perhotelan berjumlah 97 siswa, Jasa Boga sebanyak 71 siswa, Kecantikan Kulit 29 siswa, dan program keahlian Busana Butik sebanyak 59 siswa.

UNBK hari ke-2 ini berjalan dengan lancar.

Kepala SMK Negeri 5 Pontianak, Dr.Urai Muhani,MM, mengatakan persiapan dari sekolah kepada siswa-siswinya yang mengikuti UNBK sudah dimulai sejak tahun ajaran baru 2017/2018.

"Sudah disiapkan mulai dari les tambahan, les tambahan pun kami tidak memungut biaya lagi, kemudian sebelumnya mereka juga sudah ikut ujian kompetensi untuk kejuruan," ujarnya.

Dikatakannya, pihak sekolah sudah mengupayakan seoptimal mungkin untuk siswa-siswinya agar lulus dengan nilai yang baik, tinggal kembali lagi kepada siswanya.

Dijelaskan Urai, kelulusan diserahkan ke satuan pendidikan, nanti sebagai penentu kelulusan secara umum nilai UNBK di tambah nilai USBN ditambah nilai 6 semester selama di sekolah, dan ditambah sikap tingkah laku anak selama disekolah juga menjadi salah satu penentu.

"Yang jelas nilai dari empat mata pelajaran UNBK ini murni masuk dalam ijazah, nah itu yang jadi pertaruhan bagi mereka, misalnya UNBK Matematika dia dapat 2, 2 lah yang ditulis di Surat Hasil Ujian Nasional (SHUN), kalau tahun lalu nilai kejuruan yang di SHUN itu adalah nilai gabungan dari nilai praktik, kalau sekarang murni dari UNBK ini," Jelas Urai saat ditemui di SMK Negeri 5 Pontianak, Selasa (3/4/2018) pagi.

"Saya sering memberikan motivasi kepada anak-anak, SHUN merupakan dokumen pribadi yang seumur hidup tidak bisa diganti, ndak malu ke nilai 2 ada di SHUN, jadi mumpung ada waktu, belajarlah, kan kita sering memberikan motivasi seperti itu, sekarang kita kembalikan kepada anak-anak lagi lah, kita sudah berupaya semaksimal mungkin memberikan motivasi, pengarahan dan sebagainya supaya anak-anak mencapai nilai tertinggi,terbaik bahkan yang belum pernah diraih mereka, ya harapan kami semoga anak-anak lulus 100 persen dengan nilai yang membanggakan," tutupnya.

sumber: http://pontianak.tribunnews.com/2018/04/03/256-siswa-siswi-smk-negeri-5-pontianak-mengikuti-unbk

: tanpa label

Jajak Pendapat

Informasi yang disajikan dalam situs ini menurut Anda ?

Kolom Guru

  • Data tidak atau belum tersedia.

MUTIARA HADIST

Rasulullah Bersabda, 'Barangsiapa Berjalan Memenuhi Keperluan Saudaranya Dan Menyampaikan Keinginannya, Maka Itu Lebih Besar (pahalanya) Daripada Iktikaf Di Masjid Selama 10 Tahun, Sedangkan Orang Yang Iktikaf Satu Hari Untuk Mencari Keridhaan Allah, Maka Allah Akan Jadikan Penghalang Antara Ia Dan Neraka Tiga Parit Yang Jauhnya Lebih Dari Dua Ufuk Timur Dan Barat'. Membahagiakan Saudara Kita